Sobat Engineer..
Pada kesempatan ini saya akan
menampilkan artikel saya tentang PLC Omron. Biasanya saya banyak memposting
tentang PLC Mitubishi dan Wiring Instalasi. Karena sebagai seorang
Engineer/Technician kita dituntut untuk paham semua jenis PLC, maka saya coba
membahasnya disini dengan sedikit ilmu yang saya miliki.
Seorang Programmer PLC layaknya
seniman / perekayasa. Meskipun tujuan yang dicapai sama, tiap-tiap Engineer
punya cara yang berbeda dan unik untuk mendesign program logikannya.
Contoh kasus, seorang enginer yang
masih pemula. Untuk membuat program berurutan terpaku pada penggunaan aplikasi
timer. Padahal aktual dilapangan ketepatan waktu sering kali berubah karena
speed alat kerja yang tidak konsisten/melemah. Contoh Pergerakan Cylinder yang
bocor, Gear atau transmisi yang tersendat.
Tetapi bagi Engineer yang sudah
mempunyai jam terbang tinggi, cenderung merencanakan proses otomasi dengan
terencana dan sistematis. Bahkan membuat Flow Process sebelum program dirancang.
Flow Process sangat penting dituangkan dalam tulisan, karena itu yang jadi
acuan dalam kita membuat program supaya tidak keluar arah. Sementara yang tidak
menuangkan dalam Flow Process, urutan logikanya hanya ada didalam pikiran /
cenderung kita lupa.
Lantas Apa saja yang dibutuhkan
dalam kita membuat atau memodifikasi Program?
1. Interview keinginan konsumen /
Operator.
2. Buat Flow Proses, tentukan Juga
Cycle Timenya. Agar mesin efisien.
3. Buat Schematic diagram mekanik
--> Flow Hydraulic, Cylinder dan lain-lain.
4. Cek kebutuhan daya, part-part
elektrik dan mekanik.
5. Gambar Wiring 3 Phase terlebih
dahulu / Jika dibutuhkan
6. Gambar Wiring Eksternal Output
dan Input PLC
7. Buat design program dengan acuan
Flow Process (Lakukan simulasi terlebih dahulu).
Itulah pengalaman saya selama
mendesign mesin, semoga bermanfaat!
Fungsi Instruksi PLC Omron 1. TIM Timer difungsikan sebagai penunda ON atau penunda OFF. Disebut juga ON/OFF Delay. 2. KEEP Apabila instruksi diaktifkan Output akan tetap mempertahankan sebelum direset. 3. SET/RSET Fungsinya mirip dengan KEEP, hanya saja perintah resetnya berdiri sendiri, atau tidak dalam 1 Rung 4. DIFU/DIFD DIFU hanya on 1x/One Scan ketika perintah dijalankan. DIFD juga One Scan, hanya saja setelah eksekusi. 4. CNT Difungsikan sebagai counter, apabila limit tercapai akan mengeluarkan Output 5. MOV Transfer Data berupa bilangan Desimal maupun hexadecimal 6. Compare CMP Untuk membandingkan data dari 2 bilangan 7. Maths ADD, MUL, DIV, SUB fungsi logika matematika, tambah, kurang, bagi dan kali 8. BCD Konversi bilangan ke BCD untuk 7 Segment 9. SFT (Shift Register) Fungsinya untuk menggeser bit pada Register 10. RTC (Real Time Clock) Jam dan Kalender Digital. 11. ROL (Rotate Left) Perintah on dengan menggeser bit dari bit 0 ke bit 15 12. ROR ( Rotate Right). Perintah on dengan menggeser bit dari bit 15 ke bit 0 13. BIN Konversi bilangan Binner pada Input. Work Online Simulator 1. Klik [Program], lalu [Compile] atau [Ctrl+F7]. 2. Klik [Work Online Simulator] atau [Ctrl+Shift+W]. 3. Selanjutnya, letakkan Cursor pada kontak yang akan di ON. Untuk On Paksa / Force On. Tekan [Ctrl + J]. 4. Tekan [Ctrl + K] untuk Off Paksa / Force OFF. Hasilnya output Q:100.00 akan ON terus. 5. Pindahkan Cursor ke [I:0.01], tekan [Control + J]. Maka Q:100.00 akan OFF. Testimoni |
2. Pompa Inlet Dan Outlet --> KEEP dengan 3 Limit Swicth
3. Cylinder Press --> Instruksi TIM
4. Safety Door dengan instruksi DIFU dan AND
5. Automatic Pintu Gerbang dengan Interlock Motor
6. Parking Capacity --> Instruksi CMP, @++ 7 Segment
7. Auto Pump ON/OFF Bergantian --> Shift Register
8. Auto Pump ON/ OFF Berurutan --> MOVD, RTC Real Time Clock
Buat yang ingin Privat PLC Omron CP Series, silahkan untuk paket Full Day Class
Silahkan Chat WA untuk tanya-tanya seputar Private PLC & Buku PLC (Friendly) 😄 : 1. Contact person WA : 0811122163 2. Via E-Mail : triprabowo333@gmail.com |
Belajar PLC Omron
Silahkan yang minat buku panduan belajar PLC Omron
ReplyDeleteBang saya minat bukunya bang...
ReplyDeleteBisa chat WA .0811122163
DeleteAda materi real time clock gak pak? RTC
ReplyDeleteRTC Ada, lengkap berikut cara extract digitnya
DeleteAda Contoh latihan-latihannya tidak?
ReplyDeleteAda 14 contoh latihan PLC . Sesuai instruksi pada PLC Omron
DeleteBisa belu buku PLC Omron Via Shopee?
ReplyDeleteBisa,di online shop --> bowo33, Linknya jg ada di halaman ini
Delete